1 Rasella Tak Ingin Sama dengan ST12 Sun Apr 24, 2011 12:10 pm
GM_Lapendos
Co Admin
Rasella, kelompok musik pendatang baru asal Bandung mengemas musik dengan aliran pop melayu-arabian.
Memang akar musik melayu tak lepas dari pengaruh timur tengah, itu yang mereka sajikan pada lagu-lagunya yang berjumlah 8 lagu, di antaranya; Salah, Main Belakang, Kau, Pedih, Bertahan, Penantian, Seorang Pengkhayal dan Rindu Dini. Nilai plus yang bisa dilihat dari semua tembang tersebut merupakan ciptaan sang vokalis, Fonda.
Selain Fonda, band ini diperkuat oleh Esa (gitar), Denis (bass) dan Sam (drum).
Citarasa lokal memang mereka perkuat dalam karakter musiknya. Nama Rasella, kata Esa, memiliki makna filosofi sebagai sebuah bunga yang dapat jadi ‘obat’ untuk penyakit apa saja.
“Dari situ, kami ingin kemunculan Rasella Band bersama karya-karyanya, juga bisa jadi obat untuk masyarakat akan kebutuhan musik. Kita usung warna pop melayu-arabian karena kita melayunya ingin beda lah dengan ST12 yang orang sudah paham musiknya,” tutur Esa didampingi personel Rasella lainnya saat ditemui di Jakarta, belum lama ini.
Sebagai pengenalan lagu perdana, mereka luncurkan single Salah. Tembang Salah itu sendiri, seperti dituturkan Fogan selaku ‘motor’ dari Rasella Band, sebuah potret percintaan yang salah.
“Meski dari pasangan muda-muda itu, setelah berselisih paham kemudian rukun kembali untuk membina percintaan yang abadi,” jelas Fogan.
Sementara itu, Encep Soleh selaku produser, dirinya sangat berharap kemunculan Rasella bisa ikut memberikan warna tersendiri dalam blantika musik Indonesia.
“Kami pun sangat meyakini, kalau anak-anak bisa berbuat sesuatu seperti yang diharapkan,” kata Encep.